Cari tahu tentang semua jurusan kuliah disini

Temukan pengalaman dan jawaban dari Mentor Rencanamu dan pengguna lain


8 tahun yang lalu

Halo Rifa!

Sudahkah kamu baca hasil asesmen kamu dengan detil? Ada rekomendasi jurusan yang sesuai dengan kamu di situ lho. Kamu juga bisa nih menyelesaikan peta perjalanan sampai habis karena di situ ada panduan tentang bagaimana menentukan jurusan dan profesi yang sangat sesuai dengan kamu. Selain minat, ketika memilih jurusan kamu juga harus mempertimbangkan kemampuan. Coba deh telaah, selama ini nilai-nilai kamu bagusnya di mata pelajaran apa? Apakah akan membantu aku di perkuliahan nanti? Sebagai tambahan, kamu juga bisa nih baca beberapa artikel seru ini:

http://www.youthmanual.com/post/dunia-sekolah/persiapan-kuliah/sebelum-menentukan-jurusan-kuliah-tanyakan-dulu-8-pertanyaan-ini-ke-dirimu-sendiri 

http://www.youthmanual.com/post/dunia-sekolah/persiapan-kuliah/menggunakan-analisa-swot-untuk-menentukan-jurusan-kuliah-karir-dan-jodoh 

http://www.youthmanual.com/post/dunia-sekolah/persiapan-kuliah/jangan-menetapkan-pilihan-jurusan-kuliah-dulu-sebelum-tahu-hal-hal-ini 

http://www.youthmanual.com/post/dunia-sekolah/persiapan-kuliah/bingung-memilih-jurusan-kuliah-coba-2-cara-ini-biar-nggak-galau-lagi 

http://www.youthmanual.com/post/fun/you-have-to-see-this/cari-tahu-jurusan-kuliah-yang-sesuai-dengan-kepribadian-kamu-lewat-kode-holland 

http://www.youthmanual.com/post/dunia-sekolah/persiapan-kuliah/9-langkah-penting-yang-harus-kamu-lakukan-untuk-menentukan-jurusan-kuliah 

Good luck! :)

Baca selengkapnya
0 56

8 tahun yang lalu

Halo Rosakanina!

Dalam memilih jurusan dan kampus, selain dari pertimbangan minat, kamu juga harus mempertimbangkan kemampuan kamu. Dalam hal ini, kemampuan kamu bisa diprediksi dari nilai-nilai Try Out. Ada beberapa strategi yang bisa kamu lakukan. Pertama kamu bisa memilih Kedokteran di universitas lain. Atau kamu bisa memilih jurusan lain di UGM yang ilmunya masih beririsan dengan kedokteran. Misalnya seperti Kesehatan Masyarakat, Keperawatan, atau Farmasi.

Good luck! :)

Baca selengkapnya
0 263

8 tahun yang lalu

Halo Syahnaz!

Sudah dijawab yaa :)

Baca selengkapnya
0 43

8 tahun yang lalu

Halo Zuhra!

Untuk memilih jurusan yang tepat, intinya adalah mengenal diri sendiri dan mengenal ragam jurusan yang ada. Dengan mengenal diri sendiri, kamu bisa tahu apa minat, kemampuan, kepribadian, juga kondisi diri dan keluarga yang dapat mempengaruhi perkuliahanmu. Dengan mengenal ragam jurusan yang ada, kamu bisa tahu jurusan mana yang sesuai untuk dirimu.

Baca tips memilih jurusan di http://www.youthmanual.com/post/dunia-sekolah/persiapan-kuliah/9-langkah-penting-yang-harus-kamu-lakukan-untuk-menentukan-jurusan-kuliah dan klik semua link ke artikel terkait di dalamnya ya.

Di Youthmanual, kami percaya kalau setiap orang bisa merancang masa depannya sendiri. Jadi, masukan dari pihak lain adalah bahan pertimbangan saja. Saya yakin kamu pun memiliki kemampuan untuk mempertimbangkan dan membuat keputusan sehingga bisa memilih jurusan berdasarkan pemahamanmu mengenai diri sendiri (minat, kemampuan, kepribadian), cita-citamu, dan kondisimu saat ini :) Kalau sudah yakin, tidak perlu ragu karena pendapat dari orang lain ya..

Selamat menetapkan hati.. Semoga bisa menemukan jurusan yang tepat :)

Baca selengkapnya
0 51
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2025 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1